Nasional

LUAR BIASA. Bermodal Semangat Tinggi, Bakorsi Desa Bendung di Gunung Kidul Dikukuhkan

Nusantarakini.com, Gunung Kidul – 

Pengukuhan Tim 100  Badan Koordinasi Saksi (Bakorsi) Relawan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) Desa Bendung, Kecamatan Semin, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), berhasil diselenggarakan pada Rabu 25 Oktober 2023.

Ketua Bakorsi  Gunung Kidul, Suwarno, mengatakan bahwa Bakorsi Relawan AMIN sudah merambah ke tingkat desa. Terlaksananya pengukuhan Tim 100 Bakorsi Desa Bendung, Kecamatan Semin, Kabupaten Gunungkidul merupakan yang pertama dikukuhkan di DIY.

“Alhamdulillah, tadi siang berhasil dikukuhkan Tim 100 Bakorsi Desa Bendung, Kecamatan Semin, Kabupaten Gunungkidul,” tutur Suwarno kepada Nusantarakini.com, Gunung Kidul, Rabu malam, 8 Oktober 2023.

Suwarno menjelaskan, meskipun tanpa atribut Bakorsi, antusiasme Tim Bakorsi Desa Bendung sangat tinggi, sehingga minta segera dikukuhkan supaya bisa bergerak cepat untuk pemenangan pasangan AMIN di Desa Bendung.

“Alhamdulillah, meskipun tanpa atribut rompi Bakorsi karena keterbatasan dana, namun antusias relawan AMIN dan masyarakat di Bendung, Kecamatan Semin Gunung Kidul tinggi sekali. Sehingga mereka ingin segera dilantik supaya bisa langsung bekerja menyosialisasikan dan memenangkan AMIN,” ucap Caleg Partai Umat Gunung Kidul ini.

Suwarno juga mengungkapkan, walaupun tanpa atribut apapun, namun karena semangat setelah pasangan AMIN mendaftar di KPU, maka mereka bergerak cepat untuk minta dikukuhkan. Dan ini akan disusul oleh desa-desa lain yang akan segera dikukuhkan.

“Meskipun tanpa atribut apapun, para relawan ini sudah siap membentuk Bakorsi tingkat desa, sehingga segera kami kukuhkan. Dan akan segera menyusul desa-desa lainnya untuk segera dikukuhkan,” terang mantan Politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) sejak era Orde Baru ini.

“Tanpa rompi Bakorsi maupun kaos (t-shirt) karena keterbatasan dana, tapi tidak menjadi soal karena semangatnya pendukung pak Anies ini sehingga meskipun kurang perlengkapannya mereka tetap minta untuk segera dikukuhkan,” lanjut Suwarno memungkasi. [mc]

 

Terpopuler

To Top