Politik

‘Komunitas Vespa Pekanbaru’ Dukung Kharisman Risanda Maju Pilwako, Ini Alasannya

Nusantarakini.com, Pekanbaru –

Komunitas Vespa Pekanbaru sangat antusias mengantarkan bakal calon (balon) Walikota Pekanbaru Kharisman Risanda saat mengembalikan berkas formulir pendaftaran ke Kantor Sekretariat Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (DPC PDIP) Kota Pekanbaru, Senin kemarin (29/4/2024).

Riki Meviase, salah seorang pentolan Komunitas Vespa Pekanbaru, mengaku sangat senang ikut mengantarkan bersama komunitasnya mengarak Kharisman Risanda mengendarai Vespa secara konvoi dari rumah kandidat ke Kantor DPC PDIP.

Sebelum berangkat konvoi bersama Komunitas Vespa Pekanbaru dan Relawan KR, dilakukan doa bersama dipimpin Ustadz Suwandi di rumah Kharisman Risanda.

“Awalnya kami kaget ketika Bang KR (panggilan akrab Kharisman Risanda-red) mengajak kami mengantar beliau untuk mendaftar ke PDIP karena mau maju sebagai balon walikota Pekanbaru,” ucap Riki sambil berkaca-kaca kepada Nusantaratara.com, Pekanbaru, Selasa (30/4/2024).

Mendengar hal itu, dia langsung menyampaikan kepada teman-teman komunitasnya. Dan ternyata mereka sangat mengapresiasi niat dan semangat Bang KR untuk membangun Kota Bertuah ini. Mereka pun langsung bertekad akan memberikan dukungan.

Sosok Riki Meviase, salah seorang pentolan “Komunitas Vespa Pekanbaru” yang bangga dengan majunya Kharisman Risanda sebagai balon Walikota Pekanbaru.

“Alhamdulillah, sebagai tokoh muda yang terkenal merakyat dan religius, tentu kami sangat mengapresiasi dan mendukungnya. Apalagi selama ini Beliau juga sangat mendukung dan memperhatikan anak-anak Vespa. Kami siap mendukung Bang KR  untuk pencalonan Wali kota Pekanbaru,” tegas Riki.

Komunitas Vespa Pekanbaru juga mendambakan tokoh muda yang merakyat dan religius seperti Kharisman Risanda untuk memimpin Kota Pekanbaru. Sehingga bisa membenahi dan membangun Pekanbaru menjadi lebih baik dan maju.

Berjejer motor dari Komunitas Vespa Pekanbaru parkir di halaman Kantor DPC PDIP Pekanbaru saat mengantar Kharisman Risanda mengembalikan berkas formulir pendaftaran.

“Jadi klop sudah. Ada tokoh muda yang merakyat dan religius siap memimpin Kota Pekanbaru, sebagai anak muda tentu kami semangat dan siap mendukung Bang KR,” pungkas Riki dengan bangga. [mc]

Terpopuler

To Top