Nasional

Anies Terima Kunjungan Pengurus Jarnas ABW Daerah di Pendopo, Ini Pesannya

Jarnas ABW Balikpapan, Bengkulu dan Sukabumi saat berkunjung ke Pendopo Anies Baswedan di Lebak Bulus (Istimewa)

Terkait pembentukan Partai Perubahan Indonesia, Anies membeberkan bahwa itu bukan instruksi darinya. Dia juga menyampaikan belum ada rencana membentuk ormas maupun parpol.

Nusantarakini.com, Jakarta –

Capres nomor urut 1 dalam pilpres 2024, Anies Baswedan, menerima kunjungan para relawan dari berbagai kota di kediamannya yang masyhur disebut Pendowo, Lebak Bulus, Jakarta Selatan,Selasa (1/5/2024).

“Alhamdulillah hari ini (Selasa-red) 1 Mei 2024 beberapa perwakilan Jarnas ABW Balikpapan, Bengkulu dan Sukabumi diterima pak Anies di rumah pendoponya, Lebak Bulus,” kata Maghfiroh Widiana dari Jaringan Relawan Nasional Anies Baswedan (Jarnas ABW) Balikpapan kepada Nusantarakini.com, Jakarta, Selasa, (1/5/2024).

Aktivis perempuan dengan julukan Ummu Pena ini menuturkan, bahwa dirinya datang bersama Wanti, dari Jarnas ABW Bengkulu hadir Epita Darnela, dan rombongan dari Sukabumi dipimpin Misbah.

Lebih lanjut Widia mengungkapkan, bahwa dalam kesempatan silaturahmi tersebut Anies berpesan agar para relawan tetap semangat. Kendati posisi Anies sekarang sedang rehat sejenak.

“Beliau mengistilahkan dengan jeda,” ucapnya.

Ketika ditanyakan mengenai maraknya informasi di banyak grup WhatsApp yang beredar tentang pembentukan Partai Perubahan Indonesia, Anies membeberkan bahwa itu bukan instruksi darinya. Dia juga menyampaikan belum ada rencana membentuk ormas maupun parpol. Anies Baswedan milik seluruh rakyat Indonesia yang menginginkan perubahan serta setia dengan jalur gerakan perjuangan untuk perubahan.

“Beliau juga berpesan agar relawan tetap semangat, jaga stamina dan tetap menjaga kesatuan hati dengan sesama relawan,” ucap Widia.

Sekjend Jarnas ABW Balikpapan menggunakan kesempatan tersebut untuk meyampaikan bahwa Balikpapan akan setia sampai akhir dalam mendukung ABW. Dan siap mengikuti arahan dan instruksi dari Anies.

Widia juga meminta tanda tangan tokoh panutannya di atas bendera kebanggaan Jarnas ABW Balikpapan dan juga di buku notulen yang selama ini setia menemani di setiap rapat bersama Jarnas ABW Balikpapan, maupun kordinasi bersama pejuang perubahan Balikpapan.

Kesempatan berkunjung ke Pendopo Lebak Bulus, dimanfaatkan para relawan untuk meminta tanda tangan kepada Anies Baswedan di bendera kebanggaannya. (Foto: Istimewa)

Sementara Ketua Jarnas ABW Bengkulu, Epita Darnela menyampaikan, Bengkulu dan juga daerah lainnya akan terus bergerak dan terus menyusun kekuatan untuk gerakan perubahan serta sedang menyiapkan konsep ekonomi kerakyatan.

“Meski sedih harus berpisah, namun perjumpaan tersebut tentunya menjadi kenangan tersendiri sekaligus penyemangat untuk terus berjuang dalam gerakan perubahan. Teriring doa utk Bapak Anies Baswedan agar Allah senantiasa melindungi beliau dan keluarga, diberi kesehatan serta kemudahan dalam segala urusan,” pungkasnya. [mc]

Terpopuler

To Top