Nusantarakini.com, Deli Serdang –
Forum Komunikasi antar Simpul Relawan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Forkom Relawan AMIN) Kabupaten Deli Serdang, pengurus Badan Koordinasi Saksi Relawan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Bakorsi Relawan AMIN) Deli bersama partai pengusung dari Koalisi Perubahan terus bergerak melakukan sosialisasi kepada masyarakat Tanjung Morawa Deli Serdang.
“Kegiatan ini dilakukan untuk terus bersinergi dan membuat agenda-agenda serta kegiatan-kegiatan sosial yang akan dilakukan oleh relawan kepada masyarakat di Kabupaten Deliserdang khususnya di Kecamatan Tanjung Morawa,” ucap Ketua Bakorsi Deli Serdang, Sarito, kepada Nusantarakini.com, Jakarta, Rabu (24/1/2024).
Menurut Sarito, kegiatan tersebut turut dihadiri oleh pengurus DPC Jarnas ABW Kecamatan Tanjung Morawa.
“Ibu Rosidah Harahap selaku Ketua Dewan Penasehat DPC Jarnas ABW Tanjung Morawa memberikan masukan kepada peserta untuk siap mengawal dan memenangkan Paslon AMIN 1 dan siap memberikan kontribusi terbaik untuk perubahan dan perbaikan bagi generasi mendatang,” terangnya.
“Beliau jugaoptimis akan memenangkan paslon nomor urut 1 AMIN di Tanjung Morawa yang terdiri dari 22 desa dan akan terus membuat kegiatan yang sama sampai 14 Februari mendatang,” imbuhnya.
Tidak ketingalan, salah satu Tim Pemenangan AMIN Sumatera Utara, Abdillah, turut memberikan pengarahan kepada simpul relawan Kabupaten Deliserdang agar tidak bosan dalam menyosialisasikan Pasangan AMIN kepada masyarakat.
“Kita jangan bosan untuk menyosialisasikan Pasangan AMIN, serta visi dan misi beliau, yaitu tentang keadilan untuk semuanya dan kesejahteraan yang menyeluruh bagi seluruh rakyat Indonesia,” tandasnya. [mc]