Nusantarakini.com, Jakarta-
Di Dunia Hanya Bagaikan Mimpi Panjang dalam Tidur
by Mr. Kan
Hidup di dunia hanya sementara saja. Bagaikan sebuah mimpi panjang dalam tidur, tak bisa kita pungkiri dunia ini seperti panggung sandiwara.
Namun, apapun yang kita perbuat selama di di dunia akan selalu menuaikan karma. Tabur tuai pasti terjadi. Apa yang kita tanam, itu yang akan kita tuai. Baik buruk karma kita akan selalu bersama pada diri kita.
Kita bisa melihat semasa hidup manusia. Seberapa kuat dan sehebat apapun manusia; selemah apapun manusia, semuanya akan sama. Bahwa semua manusia pasti akan meninggal dunia, hanya cepat atau lambat saja datangnya.
Tak ada seorang pun manusia yang abadi di dunia ini. Semuanya jika sudah sampai waktunya akan pergi tanpa membawa apapun yang ada di dunia ini.
Sehingga selama masih bernafas di dunia ini, kita harus kumpulkan perbuatan amal kebaikkan sebanyak-banyaknya; untuk bekal yang akan kita bawa menuju keabadian yg akan kita hadapin setelah meninggal dunia nanti.
” Disaat sukses janganlah tinggi hati dan sombong ”
” Di saat jatuh janganlah rendah diri ”
Hidup ini butuh proses perjuangan. No action nothing happen. When you take action miracle happen.
“Jika Anda keras terhadap diri Anda, maka kehidupan akan lemah terhadap diri Anda”
“Sebaliknya jika Anda lemah terhadap diri anda, maka kehidupan akan keras terhadap Anda” (Andri Wongso).
“Selamat Hari Natal dan Tahun Baru 2017 bagi yang Merayakannya”
Salam, Mr. Kan & Family (*mc)