Politik

Kharisman Risanda Ambil Formulir Pilwalko Pekanbaru di PDIP dengan Restu Orang Tua

Nusantarakini.com, Pekanbaru –

Menjelang kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, beberapa partai politik di Kota Pekanbaru sudah mulai membuka pendaftaran untuk menjaring kandidat bakal calon (balon) yang akan maju di Pemilihan Walikota (Pilwako) Pekanbaru.

Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (DPC PDIP) Kota Pekanbaru membuka penjaringan pendaftaran bagi balon walikota. Pendaftaran penjaringan ini dibuka selama satu bulan, dimulai Kamis (25/4/2024).

Ketua Tim Penjaringan Pendaftaran Balon Walikota Pekanbaru Irwansyah mengatakan, sudah ada beberapa nama balon yang telah mengambil formulir pendaftaran. Antara lain Pengusaha Muda Kharisman Risanda, Tokoh Tionghoa Edi Budianto, Anggota DPRD Riau Parisman Ikhwan, Politikus Said Usman Abdullah dan dr Rahmansyah.

“Juga ada beberapa nama yang sudah berkomunikasi akan mengambil formulir pendaftaran. Ada Zulfan Hafis yang merupakan Anggota DPRD Kota terpilih, Anggota DPRD Riau Ade Hartati, Wakil Ketua DPRD Pekanbaru Ginda Burnama, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Pekanbaru Burhan Gurning dan Senator senior Riau Intsiawati Ayus,” ucap Irwansyah dikutip Cakaplah.com, Pekanbaru, Jumat (26/4/2024).

“Sedangkan kader PDIP yang berniat ambil formulir ada Dapot Sinaga dan Muller Tampubolon,” imbuhnya.

Ketua Tim Penjaringan Pendaftaran Balon Walikota Pekanbaru, Irwansyah, bercengkerama dengan balon Kharisman Risanda di kantor DPC PDIP.

Kharisman Risanda, salah satu balon Walikota Pekanbaru yang telah mengambil formulir pendaftaran lewat PDIP mengatakan tekadnya untuk maju dalam kontestasi Pilwako Pekanbaru 2024 setelah mendapat restu dari kedua orang tua dan keluarganya, serta dorongan masyarakat di berbagai wilayah Kota Pekanbaru.

“Atas dorongan masyarakat dan restu orang tua dan keluarga, akhirnya saya bertekad untuk maju dalam kontestasi Pilwalko Pekanbaru 2024,” kata Kharisman kepada awak media di Cempaka Syariah Resto, Jalan Arifin Ahmad, Pekanbaru, Jumat sore (26/4/204).

 

Dengan restu orang tua, Kharisman Risanda menunjukkan keseriusannya untuk ikut kontestasi Pilwalko Pekanbaru dengan menunjukkan formulir pendaftaran dari DPC PDIP.

Pengusaha muda sukses yang akrab dipanggil “Bang KR” ini mengaku, dengan pertimbangan yang matang akhirnya siap untuk ikut kontestasi demi kemajuan dan kesejahteraan warga Kota Pekanbaru. Dan segera akan mengembalikan berkas pendaftaran di kantor DPC partai berlogo kepala banteng pada hari Senin depan.

“Dengan mengucap bismillahirrohmanirrohim, saya Kharisman Risanda, siap maju dalam pemilihan Walikota Pekanbaru 2024, untuk bersama-sama membangun kota yang kita cintai ini. Dan InsyaAllah hari Senin besok (29/4/2024) akan kami serahkan berkas pendaftaran ini ke Kantor DPC PDIP di Jalan Panglima Undan Pekanbaru,” pungkas calon senator yang mempunyai jaringan dan pendukung luas di Pekanbaru ini mengakhiri. [mc]

Terpopuler

To Top