Nasional

Pemprov DKI Jakarta Fasilitasi Warga Mudik Gratis

NUSANTARAKINI.COM-Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan memfasilitasi warga yang ingin mudik tahun ini melalui program Mudik Gratis.

Program ini digelar seiring dengan semakin terkendalinya kasus COVID-19 dan pelonggaran aturan perjalanandari pemerintah pusat.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta, Syafrin Liputo mengatakan, pihaknya akan menyediakan 292 unit bus untuk mengangkut pemudik saat arus mudik dan 200 bus saat arus balik.

Selain pemudik, pihaknya juga akan menyiapkan truk untuk mengangkut kendaran roda dua pemudik dengan rincian 22 truk saat arus mudik dan sembilan truk saat arus balik.

“Saat ini kami sedang dalam tahap pemilihan penyedia barang dan jasa. Yang pertama operator bus, kemudian truk pengangkut sepeda motor. Prasyaratnya sedang kami siapkan dan ini akaninlinedengan regulasi dari pemerintah pusat,” ungkap Syafrin di Jakarta pada Selasa (5/4/2022).

Syafrin menjelaskan, armada yang disiapkan akan mengantar pemudik ke kota-kota tujuan di Pulau Sumatera dan Jawa.

Terkait lokasi keberangkatan, baik saat arus mudik dan balik masih tengah dikoordinasikan dengan pemerintah pusat.

“Titik keberangkatan pemudik sedang kami koordinasikan apakah di terminal atau di titik lain. Begitu juga dengan hari keberangkatan dan penjemputan,” tandasnya.

Terpopuler

To Top