Politik

Kinerja KPU Banggai Amburadul, Surat Suara Belum Terdistribusikan

Nusantarakini.com, Sulteng

Hingga hari H pencoblosan 17 April 2019, KPU Banggai belum selesai mendistribusikan semua kotak suara dan surat ke TPS. Hingga pukul 12.00 wita, TPS di kecamatan Toili Barat, Moilong, Batui, Batui Selatan belum mendapatkan surat suara. Bahkan TPS di kecamatan Luwuk, ibukota kabapaten Banggai sendiri juga belum mendapatkan surat suara.

Keterlambatan distribusi surat suara ini mempertontonkan betapa buruknya kinerja KPU Banggai. Protes dari masyarakat, calon legislatif dan partai politik pun tak bisa dihindarkan. Mereka mempertanyakan kinerja KPU Banggai. Mengapa semua ini bisa terjadi dan tidak diantisipasi beberapa hari sebelumnya.

Menurut isu yang berkembang di masyarakat, keterlambatan ini disebabkan oleh kurangnya petugas logistik yang direkrut oleh pihak KPU Banggai. Pengurangan anggaran untuk perekrutan tim logistik dianggap sebagai sumber masalah. Masyarakat juga mempertanyakan kinerja Bupati Banggai yang seolah tidak antisipatif.

Untuk mengatasi situasi ini, kepolisian, pemda dan pihak TNI terpaksa ikut turun tangan. Bahkan, pihak TNI menurunkan armada helikopter untuk membantu mendistribusikan surat suara ke beberapa wilayah yang belum mendapatkan surat suara.

Buruknya kinerja KPU Banggai ini jelas merugikan masyarakat. Mereka bisa dianggap telah menghalangi pemilih untuk menyalurkan hak politiknya.

Terpopuler

To Top