Nasional

Mengherankan, Peserta Pameran Buku dari Malaysia Pajang Manifesto Komunis

Nusantarakini.com, Jakarta – Aneh juga bahwa penerbit kecil dari Malaysia ikut serta dalam ajang Pesta Buku Internasional di Jakarta 2016 (IIBF 2016) yang berlangsung di Balai Sidang Jakarta (JCC) memamerkan terbitan mereka berupa buku Manifesto Komunis.

Kontan saja Sakri Abdullah dari Thukul Cetak yang menjaga stand dari Malaysia tersebut digelandang oleh Polisi untuk dimintai keterangan.

Malaysia yang dikenal sebagai negara yang tidak akrab dengan wacana kiri, tiba-tiba mengirimkan peserta dalam IIBF dengan produk cetakan seputar ideologi kiri.

Apakah hal ini suatu kebetulan atau sudah diatur sedemikian rupa untuk menarik perhatian publik. Untunglah pihak IKAPI menjamin Sakri Abdullah sehingga yang bersangkutan dideportasi dengan baik-baik. (sed)

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Terpopuler

To Top