Masjid Umar bin Al Khattab Jatinegara Rayakan Tahun Baru Hijriah dengan Beragam Lomba dan Ajang Pameran UKM

Nusantarakini.com, Jakarta –
Tidak seperti tahun-tahun sebelumnya, tahun ini, DKM Masjid Umar bin Al Khattab Jatinegara Jakarta Timur lebih semarak mengisi perayaan tahun baru hijriyah. Selain seperti biasa penyelenggaraan pawai obor di malam hari yang berlangsung pada 26 Juni 2025 yang lalu, kali ini, diselenggararakan juga eneka lomba dan pameran produk-produk UKM.
Pameran UKM dan perlombaan ini sendiri berlangsung selama 2 hari, dari tanggal 4 – 5 Juli 2025 di sepanjang jalan kompleks Masjid Umar bin Al Khattab. Beragam produk UKM terutama makanan telah tersedia menempati tenda-tenda stand sehingga tampak semarak. Sementara perlombaan terdiri atas lomba hadroh, lomba azan dan lomba mewarnai bagi tingkat Paud dan TK. Selain itu, santunan anak yatim juga diadakan pada malam penutupan kegiatan Festival Muharram.
Menurut H. Khalid Karim, Ketua Panitia sekaligus Bendahara Umum DKM, penyelenggaraan perayaan tahun baru hijriah ini sengaja dibuat dalam rangka dakwah sekaligus merangsang inovasi dan kreativitas pengelolaan potensi masjid. Selain tentunya mendorong dan memfasilitasi potensi-potensi ekonomi dan kemaslahatan umat sembari memanfaatkan HUT Jakarta yang ke-498.
Sementara itu, Ustadz Ajad Sudrajad sebagai Ketua DKM berharap bahwa kegiatan yang melibatkan dan didukung oleh pemerintah Kota Jakarta Timur ini, akan menjadi momentum bagi kemajuan peranan Masjid Umar bin Al Khattab di tengah-tengah masyarakat dan akan menjadi tradisi tahunan. [mc/sed]
