Politik

Pilgub Jakarta 2024: Satgas Elang Hitam Jaktim, dari ‘Gercos’ Dukung Pram-Doel

Dari “Gerakan Coblos Semua” (Gercos) Satgas Elang Hitam beralih mendukung Pram-Doel setelah mendapat arahan dan petunjuk Abah Anies.

Nusantarakini.com, Jakarta –

SATGAS ELANG HITAM JAKARTA merupakan satuan tugas khusus yang terdiri dari kumpulan para Ketua Simpul Relawan yang telah terbentuk di 5 wilayah Jakarta dan Kepulauan Seribu untuk mendukung Anies Baswedan (ABW) maju sebagai Cagub di Pilkada Jakarta 2024.

Seiring berjalannya waktu ABW tidak dapat berlayar mengikuti Kontestasi Pilkada Jakarta karena partai politik yang mengusung Nasdem, PKS, PKB semua mengalihkan dukungan dan bergabung dengan KIM Plus.

ABW tidak bisa berlayar SATGAS ELANG HITAM PUSAT mengambil langkah memberikan Instruksi “GERCOS” (Gerakan Coblos Semua) kepada seluruh Satgas Elang Hitam di 5 wilayah dan Kepulauan Seribu untuk Pilkada Jakarta 2024.

Tasiroen Purnawirawan TNI-AD , Niam, Ikhsan, yang bergabung menjadi SATGAS ELANG HITAM dipercaya sebagai Koordinator Presidium Jakarta Timur, pada  Kamis 21 November 2024 bersama para ketua simpul relawan lainnya mendapat arahan dan petunjuk langsung dari ABW. Bahwa arah dukungan dialihkan untuk memenangkan Pram-Doel menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta 2024-2029. Berarti secara otomatis Satgas Elang Hitam di 5 wilayah dan Kepulauan Seribu yang semula komitmen GERCOS mengalihkan dukungan ke Pram-Doel.

Arah dukungan ini diberikan karena Pram-Doel diyakini akan melanjutkan program kerja yang telah dilakukan ABW untuk warga Jakarta.
Di antaranya melanjutkan KJP PLUS, KJL, KJMU, BOTI, Pangan Murah, Peningkatan gizi serta Pembangunan Rumah Deret untuk warga Kampung Bayam, warga Kampung Aquarium dan daerah lainnya. Tak kalah pentingnya untuk peningkatan OP RT/RW dan Anggota Dasawisma.

Untuk memenangkan Pram-Doel, Tasiroen memohon kepada seluruh Presidium Satgas Elang Hitam Jakarta Timur yang sudah terbentuk kepengurusan di 10 kecamatan untuk bekerja ikhlas demi majunya warga Jakarta.
Waktu tinggal 6 hari menuju Pilkada Jakarta, tingkatkan konsolidasi jaga kekompakan dan tetap semangat. [mc]

JAKARTA MENYALA
MAJU KOTANYA BAHAGIA WARGANYA.

Terpopuler

To Top