Politik

Makin Kuat! Legislator NasDem ini Bilang Anies Makin Mendekati Pencalonan di Pilgub Jakarta 2024

Anies Baswedan bersama Surya Paloh saat Halal bi Halal. (Foto: Istimewa)

Nusantarakini.com, Jakarta –

Legislator Partai Nasional Demokrat (NasDem), Muhammad Farhan, dalam perkembangan terakhir menjelang pengajuan calon gubernur di Pilkada Jakarta 2024, mengungkapkan posisi Anies Baswedan semakin kuat. Bahkan dia potensial mendapat dukungan dari partai yang banyak sehingga melebihi prasyarat pengajuan calon di pilkada.

‘’NasDem sendiri tanda-tandanya ke arah sama juga, yakni mencalonkan Anies di Pilkada Jakarta. Partai kami tinggal menunggu situasinya semakin matang. Dan nanti hal itu keputusan akhirnya di tangan Pak Surya Paloh secara langsung. Kita tunggu dan lihat saja perkembangannya,’’ kata Muhammad Farhan dalam wawancara dikutip dari KBA News pada Rabu petang, 12 Juni 2024.

Farhan mengatakan memang pihaknya pun melihat semakin dekat dengan pencalonan persepsi publik semakin hari semakin kuat. Sehingga tak mengherankan bila beberapa partai sudah mendukungnya.

’’DPW PKB Jakarta sudah menyatakan mendukung Anies Baswedan sebagai calon tunggal partainya di Pilkada Jakarta. DPW PKS Jakarta pun sudah melakukan hal yang sama dengan melaporkannya ke DPP PKS,” ucap Farhan.

‘’Malah sekarang saya mulai mendengar bahwa DPD PDI Perjuangan Jakarta pun mencalonkan Anies. Dengan begitu posisi Anies semakin hari tak bisa dibantah semakin kuat saja. Dan kita pun yakin memang Anies mempunyai basis dukungan dan keterpilihan yang kuat di Jakarta pada saat ini. Anies saya hitung-hitung saat ini sudah punya cukup modal,’’ sambungnya.

Menurut Farhan, NasDem memang terus memantau dan menunggu sampai situasinya benar-benar matang untuk diputuskan. NasDem masih terus memperhatikan dan menganalisis segala sesuatunya.

’’Sekali lagi sampai sekarang ini NasDem terlihat masih condong memilih Anies bila bersedia maju dalam Pilkada Jakarta pada akhir tahun ini,” bebernya.

Menyinggung soal adanya arus aspirasi politik yang ingin mencalonkan putra kedua Presiden Jokowi, Kaesang Pengarep, maju dalam Pilkada Jakarta 2024, Farhan mengatakan baginya tak menjadi soal. Sebab, apa yang terjadi setelah adanya putusan Mahkamah Aagung soal batas usia kepala daerah telah merupakan fakta hukum yang berlaku.

“Ya biar saja. Soal Kaesang mau maju atau tidak bagi kami bukan menjadi masalah. Apa mau dikata sebab aturan hukumnya soal usia pencalonan kepada daerah kini sudah seperti itu. Itu sudah jadi kenyataan politik. Tinggal bagi NasDem mencermati lagi Kaesang akan maju bersama siapa,’’ pungkas Farhan. [mc/kba]

Terpopuler

To Top