Nasional

Tak Main-main! Jarnas ABW Beraksi Jawa Tengah Akan Segera Deklarasi

NUSANTARAKINI.COM _ Jaringan Nasional (Jarnas) ABW Beraksi tak main-main. Akhir bulan Januari baru saja mengatakan, akan segera sasar wilayah dengan suara dan pemilih terbanyak. Salah satunya adalah Jawa Tengah.

Namun, sekitar lebih dari satu bulan setelahnya, Jarnas ABW Beraksi kini telah bersiap akan deklarasi di wilayah Jawa Tengah.

Deklarasi akan dilakukan serempak untuk daerah Jawa Tengah, Kota Tegal, Kabupaten Tegal, dan Kabupaten Brebes akan deklarasi pada Minggu (12/2/2023). Hal itu disampaikan oleh Sekjen Jarnas Beraksi ABW Jawa Barat, Wiseta Angga.

“Alhamdulillah, respon kepada mas Anies Baswedan sebagai capres (calon Presiden) sangat positif dan antusias sangat tinggi. Sehingga, dengan waktu kurang lebih lebih satu bulan sudah selesai membentuk struktur koordinator wilayah Jateng, koordinator daerah dan koordinator Kecamatan di Kota Tegal, Kabupaten Tegal, dan Kabupaten Brebes,” kata Angga pada Kamis (2/2/2023).

Dia menambahkan, tiga daerah lainnya menyusul untuk di deklarasikan, yakni Pemalang, Pekalongan, dan Semarang.

“Kita akan fokus di jalur Pantura Jateng karena termasuk daerah yang pertarungannya tinggi,” tambahnya.

Seperti diketahui, Jawa Tengah sering diklaim sebagai wilayah merah. Tim NusantaraKini.com pun mempertanyakan soal strategi yang akan dilakukan di sana.

“Kalau strategi tidak jauh beda dengan di Jawa Barat. Hanya saja, kita akan menambah intensitas di lapangan yang terfokus di profesi dan komunitas,” jelasnya.

Dia juga menjelaskan akan menambah orang disesuasikan dengan kecepatan pergerakan.

“Kita akan sesuaikan dengan kondisi masing-masing daerah, khusunya kecamatan-kecamatan,” terang Angga.

Terpopuler

To Top