Nasional

Cara Kreatif Jarnas ABW Bali Kenalkan Jarnas ke Masyarakat

NUSANTARAKINI.COM _ Kurang lebih seminggu lalu, Jaringan Nasional (Jarnas) ABW Bali mendapatkan restu dari Sekjen DPP Jarnas ABW, Dendy Susianto untuk menggunakan nama Jarnas di produk kopi Bali. Jenis kopi yang ditawarkan ialah Robusta.

Branding kopi ini dilakukan untuk memperkenalkan simpul relawan Anies Baswedan ke masyarakat luas, khususnya di Bali.

Sunaryo, Ketua DPW Jarnas ABW Bali mengatakan, meski banyak yang mendukung Anies, orang-orang jarang mau bergabung ke Jarnas ABW Bali.

“Makanya, kita pancing dengan cara ini agar masyarakat di Bali merasakan manfaat dengan kegiatan kita. Rencananya, ada produk lain yang dibranding, seperti Virgin Coconut Oil (VCO), parfum mobil dari kopi, dan kue dodol,” kata Sunaryo pada Senin (6/2/2023).

Karena berasal dari dana pribadi, Sunaryo mengungkapkan, keuntungan dari penjualan kopi itu baru digunakan untuk usaha lainnya.

“Keuntungannya memang kecil, tapi kita ini ingin tunjukkan juga Jarnas ABW Bali ini punya kegiatan, sekaligus memperkenalkan Jarnas ke masyarakat” tambahnya.

Sunaryo menuturkan, biji kopinya beli dari petani, yang kemudian dikemas dan menggunakan logo Jarnas.

Memiliki passion di dunia kuliner, Sunaryo berencana akan membuat pelatihan.

“Rencananya nanti saya ajari masak ibu-ibu di Jembrana ini atau di mana saja yang mau usaha kuliner, kita latih,” tambahnya.

Pergerakan Jarnas ABW Bali sendiri diakui untuk sementara menggunakan strategi senyap.

“Bilangnya oke dukung Anies, tapi kalau diajak aktif itu sulit. Diajak ngopi, ngobrol-ngobrol, akhirnya mau,” tuturnya.

Saat ngobrol-ngobrol itulah, Sunaryo menyelipkan, sosok Anies.

“Saya bilang, coba lihat Jakarta. Kalau Anies pimpin Indonesia kemungkinan kita bisa maju ke depannya. Akhirnya mereka paham,” jelasnya.

Terpopuler

To Top