Nasional

Dirut PT Transjakarta Ajak UICI dan KAHMI Dukung Elektrifikasi

NUSANTARAKINI-Direktur Utama PT Transportasi Jakarta atau Transjakarta Yana Aditya mengajak Universitas Insan Cita Indonesia (UICI) dan keluarga besar Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) untuk mendukung program elektrifikasi bus Transjakarta.

Hal tersebut disampaikan Yana saat berkunjung ke Gedung Rektorat UICI di Jalan H.R Rasuna Said, Karet Kuningan, Jakarta Selatan, pada Kamis (28/07/2022).

Dukungan tersebut, kata Yana, bisa dilakukan dengan melakukan riset-riset yang mendukung adanya percepatan elektrifikasi bus Transjakarta.

“Salah satu yang kita harapkan dari UICI dan universitas adalah bagaimana mendukung proses elektrifikasi Jakarta ini dengan melakukan riset-riset yang mendukung adanya proses percepatan elektrifikasi di Kota Jakarta dan Transjakarta dan juga peran serta keluarga besar KAHMI untuk bisa mendukung proses ini sehingga kita bisa mengaplikasikan zero emission di semua wilayah di daerah,” jelas Yana.

Ia mengungkapkan sala satu tantangan yang dihadapi oleh Kota Jakarta adalah soal polusi udara. Untuk menjawab permasalahan itu, PT Transjakarta melakukan elektrifikasi bus Transjakarta.

Saat ini, PT Transjakarta sendiri telah mengoperasikan hampir 30 bus listrik. Yana menargetkan pada 2022 ini Transjakarta bisa mengoperasikan 100 unit bus listrik.

“Kita harapkan dengan pengoperasian bus listrik ini kita bisa melakukan penekanan zero emission dan kita bisa menikmati udara bersih di Jakarta,” imbuh Yana.

Lebih lanjut, Yana menjelaskan sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) milik Provinsi DKI Jakarta, PT Transjakarta berkomitmen untuk memberikan layanan transportasi publik yang baik untuk masyarakat di ibu kota. Dalam hal ini PT Transjakarta telah mengoperasikan 3.540 unit bus dan 1.092 mikrotrans.

Dengan berbagai layanan itu, ia berharap masyarakat Kota Jakarta semakin tertarik untuk menggunakan transportasi publik dalam mendukung aktivitas sehari-hari. Hal tersebut sekaligus demi menciptakan zero emission dan udara bersih di Jakarta.

Terpopuler

To Top