Nasional

Anonymous Asli Retas Situs Humas Polri. Ini Alasannya

Nusantarakini.com, Jakarta –

Beberapa waktu lalu, dikatakan oleh Polisi Indonesia bahwa percakapan online atau chat antara Habib Rizieq dengan Firza Husein berasal dari Anonymous. Hingga sebelum hari ini, hari dimana situs humas mabes polri diretas oleh anonymous, orang masih percaya bahwa percakapan itu didalangi oleh anonymous.

Padahal reputasi anonymous sebagai pembela kebenaran tidak mungkin mengurusi urusan semacam itu. Hal itu sama saja dengan merusak reputasinya yang anti penindasan dan tirani. Pertanyaannya apakah Habib Rizieq seorang tiran sampai anonymous beraksi?

Hari ini terbukti, bahwa anonymous asli datang memenuhi janjinya. Sebelum situs humas mabes polri diretas, anonymous menyatakan bahwa mereka tersinggung dikait-kaitkan dengan urusan tuduhan kasus Habib Rizieq – Firza.

Lalu anonymous mana yang mengaku pembongkar chat wa firza tersebut? Tentu secara logika itu adalah anonymous palsu. Disinyalir pembuat chat itu sudah ditemukan oleh pengacara Habib Rizieq.

Dari sumber instagarm @army_anons terungkap pesan anonymous mengapa mereka meretas situs humas mabes polri. Inilah pesannya:

“Saya hanya mengambil keputusan untuk menjaga situs ini turun ..🙊

@divisihumaspolri

Sebuah pesan kepada Polisi Indonesia.

Saya turunkan situs Anda selama beberapa menit hanya untuk menunjukkan bahwa saya tidak lemah ….

Hentikan atau saya akan berhenti.

Jika tidak, saya akan menargetkan bank Anda juga ..

Dan Anda tahu bahwa berapa banyak kerugian yang dapat Anda hadapi jika saya mengambil server transaksi bank Hanya untuk An Hour ..

Aku bisa melakukan apapun untuk membela kebenaran ..

Kami adalah anonim”

(drt)

Terpopuler

To Top