Tausiah

Bagaimana Sebaiknya Rakyat Bersikap Terhadap Gencarnya Kampanye Pilpres?

Nusantarakini.com, Jakarta –

Rakyat banyak yang bingung bagaimana sebaiknya menghadapi gencarnya kampanye dan propoganda pilpres yang dilancarkan oleh masing-masing tim pasangan capres. Sebagian ada yang larut emosional, dan sebagian lagi menyambut kampanye itu dengan santai.

Rakyat sebaiknya jangan terbawa larut ke dalam penggiringan yang dilancarkan oleh masing-masing tim. Sebab memang yang diinginkan oleh mereka ialah itu supaya mereka memanen suara dari rakyat. Apalagi kalau posisi Anda bukan orang partai, maka janganlah termakan larut oleh propoganda dan kampanye.

Masing-masing pasangan capres bukanlah ideal bagi rakyat Indonesia yang sibuk didera kemerosotan ekonomi. Keduanya sama-sama tidak mengejutkan dan memberi efek optimis bagi perbaikan keadaan rakyat. Maka karena itu, santailah dan jangan sampai rugi waktu, pikiran dan uang bagi mereka.

Apakah nasehat ini tidak menyenangkan bagi kedua pasangan yang sedang sibuk-sibuknya menghimpun dukungan rakyat, tidak urusan kita. Sebaiknya rakyat tetap fokus memecahkan dan menemukan jalan keluar bagi masalah kehidupan harian yang mereka alami. Kedua capres hampir dapat dipastikan bukanlah harapan rakyat, mereka hanya harapan bagi pihak-pihak yang selalu sibuk mengambil manfaat dari APBN dan manfaat politik.

Tapi yang pasti kelangsungan negara dan bangsa tidak akan macet dengan gagalnya salah satu di antara dua capres itu berkuasa kelak. Kehidupan insyaallah akan tetap berjalan normal.

Memikirkan masalah harian rakyat saja sudah pusingnya minta ampun bagi rakyat, apalagi ditambah memikirkan bagaimana memenangkan suatu Paslon. Kalau tidak dapat untung dari situ secara nyata dan langsung, biarkan hal itu bukan urusan rakyat.

 

 

~ POoopkorn

Terpopuler

To Top