Nasional

Faizal: Gebrakan Doni Monardo Bikin Maluku Kian Kondusif

Nusantarakini.com, Jakarta –

Terobosan Pangdam XVI Pattimura Maluku, Mayor Jenderal TNI Doni Monardo, terkait program emas hijau dan emas biru mendapat sorotan khusus dari Ketua Progres 98, Faizal Assegaf.

Menurut Faizal, gebrakan Jenderal Doni membuat Maluku kian kondusif melalui upaya mengsinergikan potensi pemerintah daerah dan elemen masyarakat.

“Gebrakan Jenderal Doni di Maluku, di sektor riil, telah memberi dampak positif dan patut diberi apresiasi,” ujar Faizal, yang juga mantan tokoh aktivis 98, kepada Nusantarakini.com, Jakarta, Kamis (12/10/2017).

Menurutnya, TNI sebagai salah satu elemen strategis NKRI sangat memiliki peluang besar untuk mendorong percepatan proses pembangun daerah melalui pendekatan program kesejahteraan rakyat.

“Gerakan program emas hijau dan emas biru merupakan contoh nyata dari kepedulian TNI untuk membantu masyarakat Maluku lepas dari problem sosial ekonomi pasca kerusuhan. Pendekatan tersebut selaras dengan tujuan rekonsiliasi dan sangat menyentuh nurani masyarakat,” kata Faizal.

Sebagaimana diberitakan, Kodam XVI Pattimura menggelar acara ramah tamah bersama para Peserta Studi Strategis Dalam Negeri (SSDN) Program Pendidikan Singkat Angkatan (PPSA) XXI Tahun 2017 Lemhannas RI yang bertempat di Kediaman Pangdam XVI Pattimura Air Salobar Ambon, Selasa (10/10/2017).

Gubernur Lemhanas RI, Letjen (Purn) Agus Widjoyo, ikut hadir dan memberikan arahan terakhir. Ia pun berharap kiranya kondisi Maluku dan Maluku Utara yang semakin kondusif ini harus dijaga dengan baik oleh seluruh elemen masyarakat.

Selain itu, program unggulan yang dilaksanakan Kodam XVI Pattimura memiliki nilai positif dan berdampak besar serta membantu pemerintah daerah dan dimungkinkan menjadi percontohan bagi daerah lainnya di Indonesia.

“Saya kira dukungan Gubernur Lemhanas merupakan pandangan objektif serta mewakili harapan pemerintah pusat, TNI dan seluruh elemen masyarakat,” imbuh Faizal Assegaf.

Lanjut Faizal, Provinsi Maluku dan Maluku Utara sangat kaya dengan aneka potensi, kehadiran TNI dengan kerja nyata manjadi penting bagi kemajuan kawasan.

“Program-program konkret yang dimotori oleh Jenderal Doni Monardo adalah tepat dan memberi citra positif bagi TNI dan pemerintah pusat. Pendekatan demikian sangat visioner dan berdampak strategis bagi NKRI yang berkeadilan,” pungkasFaizal. [mc]

Terpopuler

To Top