Kenapa Setya Novanto Bagaikan Tak Tersentuh Hukum?

Nusantarakini.com, Jakarta –

Publik heran dengan satu orang di negeri ini yang kasusnya bukan satu dua kali mencuat, namun dirinya tak pernah tersentuh oleh hukum. Siapakah dia? Dialah bendahara Partai Golkar yang sekarang menjadi Ketua Umum partai kuning tersebut sekaligus memegang Ketua DPR.

Ketika namanya kembali ramai disebut-sebut dalam kasus mega korupsi E-KTP yang mencuatkan nama baru, Andi from Narogong, lagi-lagi dirinya aman-aman saja.

Sebelumnya dia sempat tersuspen akibat kasus papa minta saham pada kasus Freeport. Tapi dengan plot licik kekuasaan, kendati dirinya terpaksa mundur sebagai Ketua DPR, dalam jangka waktu yang tidak terlalu lama, jabatan itu kembali dia pegang.

Dia betul-betul belut hitam yang licin mengkilap.

Jika hukum tak bisa menyentuhnya, timbul penasaran, apa gerangan sehingga seolah-olah semestakung (semesta mendukung) berada di pihaknya.

Kabar tak sedap menyatakan bahwa kelicinannya bukanlah suatu yang misteri. Dia cukup pandai mengelola lingkungannya agar selalu membela dan mengamankan dirinya.

Dia tokoh yang royal kepada teman. Keroyalannya membuat banyak orang akan dengan setia membelanya.

Itulah kuncinya. Bahkan kata sohibul hikayah, jika mau dapat duit, demolah dia. Nanti kau dapat duit. Betulkah demikian, mungkin tuan-tuan pembaca boleh coba. Siapa tahu tuan-tuan dapat duit dengan cara itu.

Tapi bukan itu poinnya. Poinnya adalah dia sangat gampangan memberi kepada siapa pun yang menguntungkan dirinya. Tak salah lagi untuk menyebutnya sebagai yang sangat pengasih.

Jadi wajarlah jika banyak pihak yang tidak sampai hati menyentuhnya dengan hukum karena telah berulam jasa. (sdr)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *