Nasional

Dapat Pengobatan Gratis, Warga Kampung Aquarium juga Disumbang TV dan Genset

Nusantarakini.com, Jakarta-

Rombolan perempuan yang menamakan dirinya Solidaritas Perempuan NKRI menyambangi warga korban gusuran Pemprov DKI Jakarta di Kampung Aquarium, Pasar Ikan, Penjaringan Jakarta Utara. Mereka juga datang dengan tim medis dengan maksud untuk memberikan pengobatan gratis kepada warga yang tetap bertahan selama lebih 7 bulan  sejak rumah mereka dibuldozer.

Koordinator Solidaritas perempuan NKRI, Andi Rini menjelaskan maksud kedatangannya, bahwa ini adalah bagian kepedulian kepada warga korban gusuran Kampung Aquarium yang masih mendirikan tenda sebagai tempat tinggal.

“Kami mendatangkan dokter untuk memeriksa kesehatan anak-anak dan orang tuanya agar kita bisa melihat perkembangan kesehatanya karena kampung ini sudah tidak layak di huni,” beber Rini di Kampung Aquarium Ahad (27/11/2016).

Selain memberikan pelayanan kesehatan, Solidaritas Perempuan NKRI juga memberikan genset dan televisi. Hal ini membuat warga merasa senang, karena selama ini semenjak digusur tidak pernah nonton televisi. Kalaupun mau nonton televisi harus menyeberangi sungai menggunakanan perahu ke Kampung Luar Batang.

Solidaritas Perempuan NKRI juga berusaha menghibur anak-anak dengan mendatangkan pendongeng. Canda tawa mereka pun mengindikasikan ada rasa terhibur seakan lupa dengan apa yang dialaminya karena tempat tinggalnya telah rata menjadi puing-puing sejak digusur tujuh bulan yang lalu.

Warga koraban gusuran yang tetap bertahan dengan mendirikan tenda-tenda di Kampung Aquarium mengharapkan bila nanti gubernur Jakarta yang baru nanti agar memperhatikannya sebagai warga Jakarta mempunyai hak tempat tinggal yang layak.

Dharma Diani, salah satu warga yang masih bertahan di Kampung Aquarium mengucapkan banyak terima kasih yang tak terhingga kepada Solidaritas Perempuan NKRI dan juga kepada para donatur lainnya.
“Atas perhatian dan sumbangsihnya kepada kami warga gusuran Aquarium, tiada kata yang bisa kami ucapkan selain ribuan terima kasih atas semua perhatiannya. Ini benar-benar sangat bermanfaat,” ujar Diani dengan suka cita. (*mc)

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Terpopuler

To Top