Direktur Pusaka : ‘Tragedi’ Bagi Kader dan Akar Rumput PDI-P Bila Usung Ahok

Nusantarakini.com, Jakarta-

Lambannya Partai Demokrasi Indonesia perjuangan (PDI-P) dalam menentukan calon yang akan diusung dalam pilgub DKI jakarta 2017, telah menimbulkan banyak spekulasi dan perhitungan politik bagi partai-partai lain. Banhkan muncul selentingan rumor di kalangan internal PDI-P, bahwa pasangan petahana Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok-Djarot Saiful Hidayat akan dideklarasikan dalam waktu dekat.

Rumor akan diusungnya Ahok-Djarot oleh PDI-P dibantah oleh Direktur Eksekutif Pusat Kajian (Pusaka) Trisakti, Fahmi Habsee. “Gak ada itu. Percayalah, PDI-P pilih cagub yang bisa membuat kader dan akar rumput jadi militan dan mau bangun pagi-pagi ke TPS,” katanya.

Fahmi juga mengatakan, pemilih di DKI Jakarta mayoritas etnis Jawa dan Sunda, rasionalnya cagub harus orang Jawa atau Sunda kalau PDI-P ingin menang. “Dan bukan militansi teman-temanan,” tambahnya.

Menurut Fahmi, seperti yang dikutip Tribunnews.com, ia mendapat info ini dari elit salah satu petinggi partai pendukung petahana Ahok. Dia juga mengungkapkan, jika PDI-P berani mengusung kader partai sendiri, maka salah satu partai yang mendukung Ahok ini akan berbalik membelot mendukung cagub PDI-P dan meninggalkan Ahok. (*mc)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *